Resep Oseng Kikil Mercon

Resep Cara Membuat Oseng Kikil Mercon. Kata mercon memang selalu identik dengan kata pedas, selain itu olahan yang di buat mercon juga sangat beragam, di antaranya adalah ceker mercon yang super pedas, ataupun botok mercon yang juga unik, ada juga ayam mercon dan bebek mercon yang juga super pedas, kikil sapi juga dapat di oleh menjadi masakan mercon atau pedas, berikut resepnya untuk anda.


Bahan utama :
  • 500 gr kikil, potong potong
  • 2 batang sereh, memarkan
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1 cm lengkuas
  • 2 lembar daun salam 
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok makan garam
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  • 350 ml air kaldu
Bahan bumbu yang di tumbuk kasar :
  • 8 buah cabai rawit merah
  • 5 buah cabai merah keriting 
  • 3 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
Cara membuat oseng kikil mercon :
  1. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu yang telah di tumbuk kasar, setelah itu masukkan lengkuas, sereh dan daun salam, tumis hingga harum.
  2. Masukkan daging kikil, lalu aduk hingga rata. Tambahka dengan gula, merica, garam, gula pasir dan kecap manis, aduk hingga rata.
  3. Masukkan air kaldu lalu masak hingga matang dan empuk, angkat dan sajikan.