Kue putu ayu ketan hitam menjadi pilihan saya untuk kami sajikan dalam menu daftar kue kali ini. Kue putu ayu ketan hitam ini merupakan kue tradisional yang masih banyak sekali penggemarnya, mungkin sista penasaran bagaimana cara membuat kue putu ayu ketan hitam ini, simak cara membuatnya dibawah ini.
Bahan alas putu ayu ketan hitam :
- 1/4 sendok teh garam
- 200 gram kelapa parut kasar
- minyak untuk olesan
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 125 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 50 gram tepung ketan hitam
- 3 butir telur
- 50 gram santan kental instan
- 1 tetes pewarna merah muda
- 4 tetes pewarna ungu
Cara membuat kue putu ayu ketan hitam :
- Pertama yang kita lakukan adalah mencampur garam dan kelapa parut.
- Setelah itu kita siapkan cetakan kue putu ayu yang sudah diolesi dengan sedikit minyak dan taruh campuran kelapa parut dibawah cetakan. Sishkan terlebih dahulu.
- Kita kocok telur, garam dan gula pasir hingga mengembang.
- Kemudian setelah mengembang kita masukkan tepung ketan hitan dan juga tepung terigu sambil diayak dan diaduk hingga rata.
- Masukkan juga santan sedikit demi sedikit sambil diaduk aduk lagi hingga rata.
- Kita tambahkan juga pewarna warna merah muda dan ungu aduk aduk hingga rata.
- Setelah itu tuang dalam cetakan putu ayu yang telah berisi (beralaskan) dengan kelapa parut.
- Kukus putu ayu selama kurang lebih 15 menit hingga benar benar matang.