Resep Sate Tempe Enak

Resep Cara Mudah Membuat Sate Tempe Enak. Sate adalah masakan khas dari Indonesia yang banyak sekali di gemari, sate sendiri selalu identik dengan daging, mulai dari sate kambing yang enak. Ada juga sate ayam madura yang terkenal, atau sate lilit khas bali yang gurih dan enak. Dari beragam sate itu semua berbahan ikan atau daging, namun anda juga dapat mengganti bahan ikan menjadi tempe yang yang enak.
Resep Cara Mudah Membuat Sate Tempe Enak

Bahan sate tempe :
  • 400 gram tempe, potong kotak kotak (potong potong dadu)
  • 2 lembar daun salam
  • 100 ml santan terbuat dari 1/4 butir kelapa
  • 2 cm lengkuas memarkan
  • tusuk sate
  • minyak untuk menumis kira kira 4 sendok makan
Bumbu yang dihaluskan :
  • 7 buah cabai merah keriting
  • 2 butir kemiri
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh garam
  • 2 cm kunyit
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 4 buah cabai rawit merah
Cara membuat sate tempe enak dan lezat :
  1. Kita panaskan minyak goreng dan tumis bumbu yang telah dihaluskan dengan lengkuas dan daun salam hingga menjadi harum.
  2. Kemudian kita masukkan tempe dan aduk aduk rata dengan bumbu. Masukkan juga santan dan aduk rata kembali hingga bumbu meresap dan santan mengering. Angkat.
  3. Setelah itu kita tusuk tusuk tempe di tusukan sate. Dan bakar hingga harum dan matang sempurna. Angkat dan siap dihidangkan.
Selamat mencoba