Resep Tahu Masak Petai Enak

Resep masakan nusantara tahu masak petai ini sangat lezat dan enak. Mungkin sista bingung ingin membuat masakan apa hari ini?, nah silahkan membuat tahu masak petai saja dirumah. Bahan bahannya pun juga sangat mudah dibeli dipasar pasar tradisional. Tahu putih sangat bagus untuk tubuh karena kandungan proteinnya. Sementara itu dengan bumbu yang di gabungkan membuat masakan ini sangat spesial meskipun cara pembuatannya sangat mudah.


Bahan tahu masak petai :
  • 2 buah tahu putih potong kotak kotak
  • 10 buah petai, belah mnejadi dua
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1 buah tomat merah potong potong
  • 2 cm lengkuas memarkan
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh garam
  • 150 ml air
  • 2 buah cabai hijau besar, iris iris miring
  • minyak untuk menumis dan menggoreng
Bumbu yang dihaluskan :
  • 2 siung bawang putih
  • 4 butir bawang merah
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 1 buah cabai merah besar
Cara membuat tahu masak petai :
  1. Yang kita lakukan pertama kali adalah memanaskan minyak dan goreng tahu yang telah dipotong potong hingga matang. Angkat kemudian kita sisihkan.
  2. Kita panaskan minyak kemudian tumis cabai hijau, bumbu yang telah dihaluskan, lengkuas dan daun salam hingga harum.
  3. Setelah itu kita masukkan tomat dan aduk adukh hingga tomat layu.
  4. Kemudian lanjutkan dengan memasukkan petai dan aduk aduk lagi hingga petai berubah warna.
  5. Masukkan tahu dan aduk aduk hingga tercampur dengan rata.
  6. Tambahkan kecap aduk rata, terakhir masukkan air masak hingga matang dan meresap. Angkat dan siap disajikan.
Demikian cara membuat tahu masak petai yang sangat maknyus dan lezat sekali. Semoga resep ini dapat berguna bagi semua pengunjung setia kumpulan resep lengkap.