Resep Cara Membuat Kebab Ayam, hai sista kali ini saya akan memberikan resep mancanegara yaitu cara membuat kebab ayam. Kebab ayam ini sangat enak dan lezat dengan bahan kari ayam spesial. Sista bisa mecoba nya dirumah untuk dihidangkan kepada keluarga tercinta. Jangan lupa mencoba resep masakan mancanegara lainnya seperti resep fuyunghai dan resep ayam katsu.
Bahan kebab ayam :
- 250 gram tepung terigu (gunakan yang protein tinggi)
- 1/2 sendok teh garam
- 150 ml air
- 1 sendok makan minyak goreng
- 1 sendok makan minyak untuk olesan
Bahan ayam kari :
- 1/4 kg daging ayam giling
- 2 siung bawang putih dicincang kasar
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1/2 sendok teh pala bubuk
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 50 ml air
- 1 sendok teh garam
- 1 buah bawang bombay cincang halus
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan pelengkap :
- 100 gram daun selada, iris halus
- 75 gram saus tomat
- 75 gram mayonaise
- 2 buah tomat merah buang bijinya, potong kotak kecil
Cara membuat kebab ayam :
- Untuk membuat ayam kari : anaskan minyak, lalu tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum
- Masukkan ayam,lalu tumis hingga ayam berubah warna. Masukkan pala bubuk, gula pasir, garam, merica bubuk, aduk rata.Masukkan air, lalu masak hingga ayam matang danm kuah menyusut, angkat dan sisihkan
- Untuk membuat kulit kebab : Aduk tepung terigu dan air sedikit demi sedikit, uleni hingga kalis.
- Setelah kalis tambahkan dengan minyak dan garam, uleni hingga licin dan diamkan adonan selama 30 menit
- Tabur tepug di atas meja, lalu bagi adonan menjadi 10 bagian lalu bentuk bulat bulat.
- Ambil 1 bulatan, lalu lebarkan dengan diameter 20 cm, lakukan hingga semua adonan habis, sisihkan
- Panaskan wajan datar, lalu panaskan dengan sedikit minyak, panaskan selama 1 menit, setelah itu oles bagian atas adonan dengan minyak, lalu balik dan biarkan lagi hingga matang. lakukan hingga semua adonan habis
- Untuk penyajian : Ambil 1 lembar kulit kebab, lalu tata daun selada, ayam kari, tomat, saus tomat dan saus mayonaise. Lipat meyerupai contong dan segera sajikan