Resep Jamur Kremes Enak

Resep Cara Membuat Jamur Kremes Enak. Olahan dengan cara di goreng dengan krispi memang biasanya memiliki rasa yang gurih dan tentu saja renyah. Salah satu bahan makanan yang dapat anda goreng dengan cara goreng krispi adalah jamur tiram. Jamur tiram dengan lapisan tepung lalu di beri taburan kremes akan membuat jamur semakin enak dan tentu saja spesial.


Bahan utama :
  • 250 gr jamur tiram
  • 25 gr tepung tapioka
  • 120 gr tepung beras
  • 1 butir kuning telur
  • 1 sendok teh merica hitam, di tumbuk kasar
  • 450 ml santan dari 1 butir kelapa
  • Minyak untuk menggoreng
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 4 butir kemiri, sangrai
  • 3 siung bawang putih 
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1 cm kunyit, bakar
  • 1 1/2 sendok teh garam
Cara membuat jamur krispi :
  1. Campur tepung beras bersama dengan tepung tapioka, merica hitam dan bumbu yang telah di haluskan, aduk hingga rata.
  2. Setelah itu masukkan santan sedikit demi sedikit sambil di aduk hingga rata.
  3. Setelah rata masukkan kuning telur, lalu aduk kembali hingga adonan rata.
  4. Panaskan minyak, lalu celup satu persatu jamur dan goreng di dalam minyak hingga matang, lalu angkat dan tiriskan.
  5. Setelah itu goreng sisa adonan ke dalam minyak sedikit demi sedikit hingga berbentuk kremes, lalu angkat dan taruh di atas jamur goreng, sajikan.