Resep Pohul Pohul - Toba. Sajian yang sangat di gemari di daerah Toba ini memang sangat enak di sajikan sebagai teman minum teh bersama seluruh anggota keluarga di sore hari. Cara membuatnya juga tidak sulit, sehingga anda dapat membuat pohul pohul ini di rumah anda.
Bahan :
- 3 lembar daun pandan
- 100 gr gula merah, sisir kasar
- 500 gr kelapa setengah tua, lalu kupas kulit arinya dan parut memanjang
- 1 sendok teh garam
- 300 gr beras, cuci hingga bersih
Cara membuat pohul pohul :
- Untuk membuat tepung beras sendiri : rendam beras yang telah di cuci dengan air selama semalaman, lalu tiriskan dan jemur di atas terik matahari hingga benar benar kering
- Masukkan beras yang telah kering ke dalam food procesor dan proses hingga halus, lalu ayak hingga halus lalu sisihkan
- Alasi dandang dengan daun pandan, lalu tata kelapa yang di parut di atasnya, kukus selama 5 menit hingga harum, lalu angkat dan sisihkan
- Setelah itu buat campuran dari tepung beras, gula merah, kelapa parut dan garam, lalu aduk hingga rata
- Ambil 3 sendok makan adonan,lalu kepal kepal hingga terbentuk gumpalan. Lakukan hingga semua adonan habis
- Kukus di atas dandang yang telah panas selama kurang lebih 30 menit hingga matang, lalu angkat dan segera sajikan
Demikian cara membuat pohul pohul yang enak dan lezat, yuk berkreasi didapur dengan menghadirkan masakan dan minuman terenak dan terlezat.