Resep Cara Membuat Pecel Lele Khas Lamongan

Resep Cara Membuat Pecel Lele Khas Lamongan - Lele adalah ikan air tawar yang banyak sekali di gemari. Olahan dari ikan lele dapat di jadikan menu, seperti lele bakar yang sangat enak. Namun yang paling terkenal adalah pecel lele yang banyak di jual di restoran, ataupedagang kaki lima. Anda dapat membuat sendiri pecel lele ini di rumah anda, karena cara membuatnya juga sangat mudah. Sajian pecel lele ini paling enak di makan pada malam hari taua pagi hari bersama dengan keluarga tercinta. Rasa lele yang gurih dan gizi yang terkandung di dalamnya juga cukup tinggi. Terlebih jika anda membuat sendiri di rumah anda, tentu pecel lele akan bertambah spesial.


Bahan Utama :
  • 500 gr ikan lele segar
Bahan bumbu perendam Belnder hingga halus :
  • 1 sendok makan garam
  • 2 cm kunyit
  • 1 sendok makan air jeruk nipis
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 3 siung bawang putih 
  • 100 ml air
Bahan sambal pecel lele :
  • 10 buah cabai rawit
  • 6 buah cabai keriting
  • 1 buah tomat ukuran sedang
  • 6 buah cabai merah besar
  • 2 siung bawang merah
  • 1 sendok teh garam
  • 3 sendok teh terasi goreng
  • 2 sendok teh gula merah atau gula pasir
  • Vetsin secukupnya
  • 1 buah jeruk lemon
Bahan untuk pelengkap :
  • Timun
  • Daun kol
  • Daun kemangi
  • tahu atau tempe goreng
Cara Membuat Pecel Lele Khas Lamongan :
  1. Cara membuat sambal pecel : Siapkan panci kecil lalu didihkan air lalu masukkan bawang merah, cabai, dan tomat, rebus hingga matang lalu angkat dan tiriskan. Masukkan dalam blender lalu tambahkan gula, garam dan terasi lalu blender hingga halus. Jika tidak suka di belnder dapat di uleg biasa saja.
  2. Anda juga bisa menggoreng sambal pecel dengan sedikit tambahan minyak goreng lalu goreng sambal bersama dengan 50 ml air matang lalu masak hingga sambal menjadi kental dan matang.
  3. Untuk membuat lele goreng : rendan lele bersama dengan larutan bumbu perendam, diamkan selama kurang lebih 15 menit.
  4. Goreng lele dalam minyak panas hingga matang kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
  5. Untuk penyajian : siapkan piring saji lalu tata bahan pelngkap lalu taruh lele di tengah dan di tambah dengan sambal pecel yang enak. Sajikan