Resep Kacang Goreng Pedas Manis

Resep Cara Membuat Kacang Goreng Pedas Manis. Kami Kumpulan Resep menyambut datangnya bulan puasa yang sudah menghitung hari ini akan memberikan beberapa resep mudah yang dapat anda praktikkan di rumah anda. Bagi anda para remaja putri, atau ibu ibu muda biasanya ingin membuat sendiri jajanan di hari raya, bila anda tidak memiliki oven, anda dapat membuat kue hari raya dengan cara di goreng, berikut ini salah satu resep kue yang hanya di goreng saja, namun soal rasa di jamin akan unik, pedas, manis dan gurih.


Bahan Utama :
  • 250 gr kacang tanah kupas
  • 80 gr gula pasir
  • 1/2 sendok teh minyak untuk menggoreng
  • 60 ml air
  • 1/2 sendok teh garam
Bahan perendam untuk kacang tanah :
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 siung bawang putih haluskan
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  •  3 siung bawang putih
  • 4 butir bawang merah
  • 3 butir cabai merah keriting
Bahan untuk pelengkap :
  • 10 gr daun jeruk, iris halus
  • 50 gr bawang putih, iris tipis lalu goreng kering
 Cara Membuat kacang goreng pedas manis :
  1. Rebus air sebanyak 1 liter hingga mendidih, lalu rendam kacang dengan air mendidih, lalu diamkan selama 1 menit lalu angkat dan tiriskan.
  2. Masukkan bumbu kacang tanah, lalu aduk hingga rata.
  3. Goreng kacang tanah dengan api sedang hingga matang, kemudian angkat dan tiriskan. Dinginkan kacang.
  4. Panaskan sdedikit minyak, lalu tumis bumbu yang di haluskan hingga harum, kemudian tambahkan campuran dari air, garam dan gula pasir, aduk aduk terus hingga berambut.
  5. Setelah berambut, masukkan kacang tanah lalu aduk hingga merata. Sebelum di angkat, tambahkan dengan bawang goreng dan daun jeruk, aduk hingga kering, kemudiang angkat dan dinginkan.