Resep Cara Membuat Sambal Goreng Tempe Spesial - Tempe, selalu saja enak dijadikan menu untuk makan malam anda. Selain banyak gizi, tempe juga kaya akan kandungan protein. Untuk membuat sambal goreng tempe sangatlah mudah, sehingga anda dapat membuat sendiri hidangan spesial ini untuk seluruh anggota keluarga.
Bahan :
- 200 gr tempe, iris tipis lalu goreng
- 2 cm lengkuas memarkan
- 2 buah cabai merah, buang bijinya lalu iris serong tipis
- 2 lembar daun salam
- 1/4 sendok teh garam
- 500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 1 1/2 sendok teh gula merah
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan bumbu haluskan :
- 3 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 2 cabai merah besar keriting
- 3 buah cabai merah besar
- 2 buah cabi rawit merah
- 3 butir kemiri sangrai
Cara Membuat Sambal Goreng Tempe :
- Panaskan minyak lalu tumis bumbu halus bersama dengan cabai merah besar, lengkuas dan daun salam hingga harum.
- Tambahkan tempe lalu aduk hingga rata. Masukkan garam, gula merah dan santan lalu aduk hingga rata.
- Masak hingga kental dan bumbu meresap. Angkat dan sajikan.