Resep Cumi Masak Saus Padang Enak

Cara membuat cumi  masak padang ini sangat mudah dilakukan dirumah untuk hidangan spesial buat keluarga tercinta. Cara memasak cumi ini adalah ditumis yang nantinya ditambahkan bumbu dan saus agar tambah lezat dan maknyus.


Bahan cumi masak padang :
  • 1/2 kg cumi cuci hingga bersih dan potong potong bentuk cincin
  • 1 sendok teh air jeruk lemon digunakan untuk melumuri cumi
  • 1 buah bawang bombay potong potong
  • 3 siung bawang putih cincang kasar
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 50 ml air
  • 1 sendok tepung sagu larutkan dengan 1 sendok teh air
  • 1 sendok makan saus sambal
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan saus tiram 
  • 1 batang daun bawang iris iris tipis
  • 2 buah cabai merah besar, potong miring dan kita buang bijinya
  • 2 sendok margarin untuk menumis
Cara membuat cumis masak padang :
  1. Langkah pertama yang perlu kita lakukan adalah melumuri cumi cumi yang telah dipotong potong dengan 1 sendok teh air jeruk lemon. Kita sisihkan terlebih dahulu.
  2. Kita anaskanu margarin kemudian tumis bawang putih, bawang bombay dan cabai merah besar hingga menjadi harum.
  3. Setelah itu masukkan cumi cumi dan aduk aduk hingga merata dengan tumisan.
  4. Kemudian masukkan saus tiram, saus sambal, merica bubuk dan saus tomat. Aduk lagi hingga rata.
  5. Masukkan air dan masak hingga mendidih.
  6. Masukkan juga tepung sagu agar emngental, masak hingga mengental dan meletup-letup.
  7. Tambahakan atau taburkan daun bawang dan siap disajikan.
Membuat cumi masak saus padang memang sangat mudah, yuk membuat masakan ini untuk keluarga tercinta dirumah.