Resep Cara Membuat Ayam Kecap Bumbu Pedas. Memang olahan yang serba edas, selalu menjadi pilihan para ibu muda yang ingin menhidangkan olahan spesial. Untuk itu Kumpulan-Resep akan memberikan bagaimana cara membuat ayam kecap yang biasanya identik dengan rasa manis, di tambahkan dengan citarasa pedas yang menggoda lidah anda, simak cara membuatnya di bawah ini.
Bahan :
- 1 ekor ayam di potong sesuai dengan selera
- 5 sendok makan kecap manis
- 450 ml air
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh kecap asin
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- 3 lembar daun pandan
Bahan bumbu yang di haluskan :
- 4 buah cabai merah
- 8 buah cabai rawit
- 2 cm jahe
- 5 butir kemiri, sangrai
- 8 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
Cara membuat ayam kecap bumbu pedas :
- Panaskan sedikit minyak hingga anas, lalu masukkan bumbu yang di haluskan dan tumis hingga harum
- Masukkan daun pandan, lalu tumis kembali hingga harum
- Masukkan ayam yang telah di cuci hingga bersih, lalu aduk aduk dan masak hingga berubah warna
- Tambahkan dengan garam, kecap asin dan kecap manis, aduk hingga rata
- Masak hingga ayam matang dan kuah mengental, lalu angkat dan sisihkan
- Setelah dingin, panggang ayam hingga kecoklatan, lalu angkat dan sajikan hangat
Cara membuat ayam bumbu kecap ini sangatlah mudah, jika anda merasa masih kurang pedas, anda dapat menambahkan jumlah cabai yang terdapat di dalamnya, tau jika terlalu pedas, anda dapat mengatur sendiri, berapa jumlah cabai yang sesuai dengan selera anda. Selamat mencoba