Resep Tahu Bumbu Bali Sederhana

Bumbu bali memang bisa disandingkan dengan berbagai macam bahan masakan. Salah satu yang akan kami berikan resep masakan menggunakan bumbu bali adalah tahu. Yups, kita akan mencoba resep cara membuat tahu bumbu bali, tahu yang digunakan adalah tahu putih yang kemudian di goreng terlebih dahulu dan penyelesaiannya dengan dicampur dengan bumbu bali.


Bahan :
  • 100 gram tahu putih, potong potong dan goreng
  • 1 ruas jahe, memarkan
  • 10 buah cabai merah (buang bijinya), haluskan
  • 1 gram terasi, bakar
  • 6 buah bawang merah, haluskan
  • 4 siung bawang putih, haluskan
  • 1 sendok makan gula merah, sisir halus
  • 2 buah tomat haluskan
  • minyak goreng untuk menumis (kira kira 3 sendok makan)
Cara membuat tahu bumbu bali :
  1. Kita panaskan terlebih dahulu minyak goreng.
  2. Tumis bawang merah, bawang putih, cabe halus, terasi bakar dan juga jahe hingga harum.
  3. Kemudian masukkan tomat, gula merah dan garam. Aduk aduk hingga rata.
  4. Terakhir masukkan tahu yagn telah digoreng, aduk aduk rata sampai bumbu meresap. Angkat dan siap disajikan.