Resep Gurame Asam Manis Super Lezat

Resep gurame asam manis ini sangat enak dan lezat, mungkin sista ada yang ingin mencoba membuat masakan khas Indonesia ini. Cara pembuatan dari gurame asam manis ini sangat mudah, sista bisa menyajikan untuk keluarga tercinta dirumah.

Gurame Asam Manis

Bahan gurame asam manis :
  • 1 ekor ikan gurame, bersihkan dan buang isi perutnya
  • 1/2 sendok teh garam
  • 2 sendok makan tepung kanji
  • minyak goreng
Bahan saus gurame :
  • 500 gram tomat merah (1/2 kg tomat merah), gunakan tomat dengan kualitas baik
  • 1 sendok makan margarin
  • 2 siung bawang putih iris tipis
  • 3 butir bawang merah iris tipis
  • 150 cc air 
  • 3 buah cabe merah, iris tipis memanjang
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok makan cuka
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 10 batang lokio
  • 4 sendok saus tomat botol
  • 1 sendok teh tepung kanji larutkan dengan air sedikit saja
  • 1 sendok makan bumbu penyedap
Cara membuat gurame asam manis :
  1. Menggoreng ikan gurame (mengolah ikan gurame) : lumuri ikan gurame dengan campuran garam dan tepung kanji.
  2. Kita panaskan minyak goreng yang agak banyak, agar nanti ikan terendam semuanya saat digoreng, setelah panas, kemudian goreng ikan gurame hingga matang. Angkat, tiriskan dan sisihkan terlebih dahulu.
  3. Membuat saus ikan gurame :  Pertama kita seduh tomat dengan air mendidih, kemudian diamkan hingga kulit tomat menjadi lunak.
  4. Setelah itu haluskan tomat, dan saring ambilnya airnya saja. Setelah itu campur air tomat tersebut dengan air sebanyak 150 cc.
  5. Kita panaskan margarin kemudian tumis bawang merah, bawang putih, jahe dan cabe merah hingga menjadi harum. Setelah itu masukkan air tomat dan lokio.
  6. Setelah itu masukkan bumbu penyedap, cuka dan gula. Tuang cairan tepung kanji dan saus tomat. Masak hingga mendidih dan mengental. Kemudian angkat.
  7. Penyajian gurame asam manis : taruh ikan gurame goreng dalam piring saji kemudian siram dengan saus tomat.
Demikian cara mudah membuat gurame asam manis super lezat, semoga resep ini bisa menjadi salah satu masakan nusantara favorit dalam keluarga tercinta anda.