Resep Cara Membuat Lasagna Enak Lezat, Hidangan ala Itali ini memang sagat pipuler, sehingga hampir di seluruh negara maju di dunia mengenal pasta lezat yang satu ini, simak cara mudah membuat lasagna yang akan membuat anda ketagihan dengan rasanya yang unik dan sangat enak.
Bahan :
- 4 lembar lasagna polos
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok makan minyak goreng
- 1000 ml air
- 50 gr keju mozarella, parut
Bahan untuk saus daging :
- 250 gr daging giling
- 1 buah bawang bombai, cincang halus
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1/2 buah paprika hijau, potong kotak
- 4 sendok makan tomato pasta
- 1/2 sendok teh merica hitam bubuk
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 500 ml kaldu sapi
- 1/2 sendok makan peterselli, cincang halus
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh basil
- 1 sendok teh oregano
- 1/2 sendok makan tepung terigu
- 2 sendok teh minyak zaitun untuk menumis
Bahan saus putih :
- 25 gr tepung terigu protein sedang
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 buah bawang bombai, cincang halus
- 1/2 sendok teh pala bubuk
- 400 ml susu cair
- 75 gr keju cedar parut
- 25 gr mentega tawar
Cara membuat lasagna :
- Siapkan pinggan tahan panas dengan ukuran 23 x 8 x 6 cm, lalu olesi tipis dengan mentega, sisihkan
- Didihkan air lalu masukkan garam dan minyak goreng, lalu masukkan lasagna, rebus hingga setengah matang lalu angkat dan sisihkan.Potong sesuai dengan ukuran pinggan tahan panas anda.
- Untuk membuat saus daging : Panaskan minyak zaitun lalu masukan bawang bombai dan bawang putih, lalu masak hingga harum. Masukkan daging giling lalu masak hingga berunah warna. Tambahakna paprika hijau lalu masak hingga layu.
- Tambahakn tepung terigu lalu aduk hingga berbutir. Masukan garam, tomato pasta, gula pasir, garam dan merica hitam bubuk, aduk rata.
- Tuang air kaldu sedikit demi sedikit sambil di aduk hingga matang. Menjelang di angkat tambahan dengan basil, peterselli, oregano, aduk rata, angkat dan sisihkan.
- Untuk membuat saus putih : Panaskan mentega llau masukkan bawang bombai dan tumis hingga harum. Tambahan dengan tepung terigu lalu aduk hingga berbutir
- Tuang susu sedikit demi sedikit sambil di aduk hingga licin. Tambahkan merica bubuk, garam dan merica bubuk, aduk rata. Taburi dengan keju parut, aduk rata , lalu masak hingga meletupletup dan kental.
- Tata lasagna di pinggan tahan panas, tuang saus daging. Tata lasagna, tuang saus daging. Tata lasagna. Tuang saus daging. Tuang saus putih. Tabur dengan keju mozarella.
- Letakkan pinggang berisi lasagna di dalam loyang yang telah di beri sedikit air
- Oven menggunakan suhu 180 derajat selama 30 menit hingga matang kecoklatan. Angkat dan sajikan hangat.